Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengakui, jika partai politik (parpol) sulit untuk mendukung politikus PDI Perjuangan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok pada Pilkada Jakarta 2024.
Ia memandang,
kini Anies Baswedan yang akan memenangkan gelaran pesta demokrasi yang berlangsung pada 27 November itu.
Hal ini berkaca pada hasil survei beberapa lembaga yang menunjukkan Anies memiliki elektabilitas tertinggi daripada kandidat lain.
"Yang jelas dinamika di DKI masih terus berlangsung, tapi DPW PKB DKI sudah mengusulkan pak Anies, bahwa kemudian ada nama lain seperti Pak Ahok mungkin sulit ya partai yang akan mengusung Pak Ahok," kata Jazilul kepada wartawan, Kamis (18/7).
"Kalau sekarang kan eranya Pak Anies dan survei juga tinggal nanti menunggu konstalasi akhir, karena DKI ini pasti dipengaruhi oleh konstalasi politik nasional," sambungnya.
Wakil Ketua MPR RI menyebut, Anies memang menjadi sosok yang diunggulkan jika kembali diusung dalam Pilkada Jakarta.
Namun, ia tak memungkiri partai politik berebut agar kadernya terpilih menjadi bakal calon pendampingnya.
"Tapi yang jelas partai partai lain di DKI ini masih belum terlihat koalisinya, tidak ada satupun koalisi yang terbentuk di DKI tapi ada sosok yang hampir sulit dikalahkan yaitu Pak Anies Baswedan," pungkas pria yang karib disapa Gus Jazil itu.