Presiden Partai Buruh, Said Iqbal berencana untuk melaporkan pihak-pihak yang menyebarkan kabar dan video bahwa dirinya dan para pimpinan partai sedang makan mewah di restoran saat ribuan pekerja lain menggelar demo di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis, (10/8/2023).
Rencananya, ia akan mendatangi Bareskrim Mabes Polri untuk membuat laporan tersebut pada Senin, (14/8/2023).
"Hari Senin besok, kantor hukum Partai Buruh akan melaporkan para haters, para buzzer yang memfitnah itu, yang melanggar undang-undang ITE ke Bareskrim Mabes Polri hari Senin besok lusa," kata Said kepada awak media, Jumat, (11/8/2023).
Ia mengaku telah mengantongi sejumlah nama yang diduga menyebarkan kabar dan video tersebut. Said menilai kabar ini telah merugikan perjuangan kaum buruh.
"Kenapa kau jahat sekali fitnah memfitnah? kenapa kau jahat sekali menghancurkan tentang perjuangan kelas pekerja?" ujarnya.
Said memastikan video yang beredar itu tidak benar. Karena video tersebut diambil pada 22 Juli 2023 lalu di Cilacap, sedangkan demontrasi buruh digelar pada 10 Agustus 2023.
Baca Juga: Ade Armando Minta Black Campaign Ganjar Doyan Bokep Distop, Eh Malah Diskakmat: Dasar Bajingan Tolol, Niatnya Lu Sengaja Black Campaign!
"Video yang beredar viral, Presiden Partai Buruh makan makan enak di restoran saat buruh sedang aksi adalah fitnah karena itu adalah tanggal 22 Juli 2023 sedangkan saya memimpin langsung aksi 9 Agustus dan dilanjutkan oleh kawan-kawan buruh lain dengan isu yang sama 10 Agustus," jelas Said.