Mantan Komisaris Ancol sekaligus loyalis Anies Baswedan, Geisz Chalifah menyoroti meledaknya kilang minyak PT Pertamina (Persero) di Dumai, Riau semalam.
Meledaknya kilang minyak tersebut membuat rumah warga hingga masjid yang beradius 3 km rusak, Giesz Chalifah pun menyindir bahwa penyebabnya adalah Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
Untuk diketahui, ketika terminal atau depo BBM Plumpang terbakar, IMB yang diberikan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dijadikan kambing hitam atas banyaknya korban jiwa dan materi.
"Ini pasti karena IMB. Jangan bahas kenapa meledak, tapi alihkan ke soal IMB cari jejaknya Anies. Paham kalian para BuzzerRp?" sindir Geisz dikutip WE NewsWorthy dari Twitter @GeiszChalifah, Minggu (2/4).
Melansir dari Detik, Kapolres Dumai, AKBP Nurhadi Ismanto membenarkan kejadian meledaknya kilang minyak di Dumai, Riau, ia bahkan sudah berada di tempat kejadian perkara (TKP).
"Iya (dapur kilang Pertamina RU II Dumai meledak). Ini lagi di TKP," kata Nurhadi, Sabtu (1/4).
Kemudian terdapat informasi bahwa ledakan Kilang Pertamina Putru Tujuh itu membuat rumah warga sekitar bergetar, dan menyebabkan plafon di masjid runtuh saking kuatnya getaran.
Rahmat yang merupakan warga di lokasi mengonfirmasi tentang adanya getaran kuat akibat ledakan, dan menyebut dampak yang ditimbulkan terhadap bangunan di dekatnya.
"Rumah warga yang rusak, yang radius dekat kilang. Ada masjid juga (plafon runtuh akibat ledakan). Sekitar radius 3 KM," katanya.
Sumber Berita / Artikel Asli : NW Wartaekonomi