Loyalis Anies Baswedan, Andi Sinulingga, menyentil Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang mempersilakan PT Jakarta Propertindo (JakPro) mencari sponsor sendiri untuk perhelatan Formula E atau Jakarta E-Prix 2023.
Diketahui, sikap Heru Budi itu terkesan lepas tangan dalam penyelenggaran Formula E berbeda dengan Anies Baswedan.
"Gubernur yg di tunjuk istana itu," ujar Andi Sinulingga.
Sebelumnya, Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono persilakan PT Jakarta Propertindo (JakPro) mencari sponsor untuk perhelatan Formula E atau Jakarta E-Prix 2023.
“Silahkan saja, kalau sponsor mau ya silakan saja,” kata Heru kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Senin (9/1).
Sementara itu, terkait potensi kerjasama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk mensponsori terselenggaranya balapan mobil listrik tersebut, Heru menyerahkan sepenuhnya kepada PT JakPro.
“Untuk BUMN saya enggak tahu, ini kan bisnis, bagaimana proposalnya saja” ujarnya.
Ditanya soal nasib Formula E, Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono kini mempersilakan ajang ini kembali digelar tahun depan. Apalagi, sudah ada kesepakatan antara PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dengan Ancol selaku tempat penyelenggaraan.
"Ya itu kan udah bussiness to bussiness (B2B) kan silahkan saja kalau Jakpro dengan Ancol laksanakan enggak apa-apa juga silakan," ujar Heru.
Jakpro sendiri memang sudah meneken kontrak dengan Formula E Operation (FEO) untuk mengadakan balapan di musim 2022-2024 di Jakarta. Bahkan, FEO telah memberikan jatah dua hari balapan Formula E di Jakarta tahun 2023.
Jakpro juga sudah mengungkapkan keuntungan yang didapatkan dari gelaran Formula E 4 Juni lalu sebesar Rp6,4 miliar. Angka ini diketahui berdasarkan laporan keuangan yang sedang diaudit.