Hampir sepekan berlalu sejak
Dalam suratnya tersebut, Nikita Mirzani menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan kepada dirinya selama menjalani proses hukum.
Selain itu, Nikita Mirzani juga mengungkapkan bahwa insiden yang terjadi di Kejari Serang sesaat sebelum dirinya ditahan hanyalah reaksi sebagaimana mestinya orang yang sedang mencari keadilan.
Masih lewat surat yang ditulisnya, Nikita Mirzani meminta tolong kepada anak-anak yatim yang dekat dengan keluarganya untuk mendoakan ia. Ibu tiga anak tersebut berharap, dirinya bisa mendapatkan keadilan.
Berikut ini bunyi surat yang ditulis Nikita Mirzani di Rutan Klas IIB Serang.
"Dear sahabat Niki, Ka Fitri dan kuasa hukum yang terus bekerja buat cari keadilan dan juga teman-teman wartawan yang belum sempat saya bicara di depan kalian.
Di sini saya ingin mengucapkan banyak terima kasih yang sudah support. Meski kemarin saya dibilang apalah waktu di kejari, itu hanya seorang pencari keadilan seperti saya seorang single parent.
Niki juga mau minta didoakan kepada anak-anak yatim yang selama ini dekat dengan keluarga Niki agar mendapatkan keadilan yang sebenar-benarnya."
Kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, memperlihatkan surat itu kepada awak media. Ia mengatakan, surat tersebut memang untuk disampaikan ke publik.
"Barusan saya sudah ketemu Nikita dan ini tulisan tangannya Nikita sendiri dan tanda tangannya," kata Fahmi Bachmid.
Lebih lanjut, Fahmi Bachmid menuturkan menyampaikan bahwa Nikita Mirzani dalam keadaan baik dan sehat. Ia membantah kabar kliennya jatuh pingsan seperti yang sempat ramai di media sosial.
"Jadi, enggak ada kejadian Nikita pingsanlah, apalah. Sekarang, tuh, Nikita masih santai, masih ketawa-ketawa aja. Nikita sudah tegar, kok, dan menjadikan ini bagian dari hidupnya," pungkas kuasa hukum Nikita Mirzani tersebut.