Nama Susi ART Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi kini tengah naik daun.
Tepatnya setelah ia terseret dalam kasus pembunuhan Brigadir J yang dilakukan oleh majikannya, Ferdy Sambo.
Ia pun turut dimintai keterangan dan bukti atas sejumlah statement yang disampaikannya di media.
Kemunculan Susi di TV rupanya membuat sang suami, Kujaeni kaget karena menurut pengakuannya Susi tidak pernah bercerita apapun selama bekerja menjadi ART Ferdy Sambo.
Bahkan Kujaeni juga sempat mengungkapkan bahwa Susi sudah lama tidak pulang kampung.
Hal yang membuatnya kaget adalah saat istrinya hadir di TV untuk memberikan kesaksian di persidangan Ferdy Sambo atas kasus pembunuhan Brigadir J.
“(Susi) Nggak pernah cerita masalah ini kepada saya. Saya melihat (Susi) di TV menjadi saksi saya kaget, apalagi di sidang dibentak-bentak. Namanya perempuan ya takutlah,” ungkap Kujaeni dikutip ayojakarta.com dari suara.com pada Jumat (4/11/2022).
Kehadiran Susi dalam persidangan Ferdy Sambo di PN Jaksel pada Senin, 31 Oktober 2022 lalu adalah sebagai saksi untuk terdakwa Bharada Richard Eliezer alias Bharada E.
Dalam persidangan tersebut, Susi dicecar habis-habisan oleh hakim karena jawabannya dinilai kurang bisa dipercaya.
Sang suami, Kujaeni mengungkapkan bahwa istrinya, Susi telah bekerja untuk keluarga Ferdy Sambo selama tiga tahun.
“Sudah sekitar 3 tahun bekerja di sana,” terang Kujaeni.
Meski Susi jarang pulang ke kampung halamannya, Kujaeni mengatakan jika komunikasinya dengan sang istri terbilang baik-baik saja.
Keduanya telah dikaruniai dua orang anak, yang satu masih duduk di bangku sekolah SD kelas 1 sedangkan satunya lagi masih TK.
“Terakhir pulang sudah setahun lebih. Lebaran kemarin juga tidak pulang. Terakhir pas cukur rambut anak saya. Komunikasi terakhir soal anak, nggak ada duit, beberapa hari kemudian kirim Rp 500 ribu,” ujarnya lagi.***