Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangarep digadang-gadang menjadi ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).
Kaesang digadang menjadi ketua umum PSSI menggantikan Mochamad Iriawan atau Iwan Bule yang belakangan didesak untuk mundur.
Politikus Partai Demokrat, Soeyoto, menyoroti masuknya putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu ke bursa calon ketua umum PSSI.
Ia mengatakan bahwa orde baru saja tidak seperti itu. sudah bukan rahasia jika salah satu hal identic dalam orde baru yaitu nepotisme.
“Orde Baru aja gak gini2 amat,” ujar Soeyoto melalui akun Twitter-nya pada Selasa (1/11).
Kader partai yang diketuai oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu menilai di era pemerintahan Jokowi terlalu banyak orang yang cari muka.
“Terlalu banyak yang cari muka sekarang ini, bahkan mungkin yg bersangkutan tidak menginginkan,” ujar Soeyoto.
Iwan Bule terus menerus didesak mundur sejak tragedi di Stadion Kanjuruhan yang menewaskan ratusan nyawa.
PSSI akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) untuk mencari ketua baru demi mengakomodir masukan untuk sepak bola Indonesia.